Penggunaan LKS Berbasis Learning Cycle-5e Pada Pembelajaran Tata Nama Senyawa Anorganik

  • Andria Evina SMAN 1 Kahayan Tengah
Keywords: LKS, Learning Cycle-5E, tatanama senyawa anorganik

Abstract

Penulisan kajian ini bertujuan mengkaji penggunaan LKS berbasis Learning Cycle-5E pada pembelajaran tata nama senyawa anorganik. Untuk  mempelajari tata nama senyawa anorganik diperlukan pengetahuan tentang konsep Redoks terutama bilangan oksidasi. Adanya kesulitan dalam memahami suatu konsep maka akan berakibat terjadinya kesulitan pula dalam memahami konsep berikutnya. Oleh karena itu,  siswa dituntut untuk berperan aktif dan bertanggung jawab terhadap proses dan hasil belajar, pembelajaran seperti ini disebut pembelajaran yang berpusat pada siswa atau Student Centered.  Siswa diharapkan mampu mengkonstruksi sendiri pengetahuan-pengetahuan yang harus dimiliki berdasarkan pengetahuan yang sudah dimiliki sebelumnya. Penggunaan LKS berbasis Learning Cycle-5E pada pembelajaran tata nama senyawa anorganik diharapkan dapat menghasilkan pembelajaran yang bermakna, sehingga hasil belajar dan kemampuan berpikir siswa meningkat. Pembelajaran kimia yang bermakna terwujud karena implementasi Learning Cycle-5E sesuai dengan prinsip pembelajaran konstruktivisme yang dilakukan melalui kegiatan Engagement, Eksplorasi, Eksplanasi, Elaborasi, dan Evaluasi.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Andria Evina, SMAN 1 Kahayan Tengah

1Guru SMAN 1 Kahayan Tengah, Kalimantan Tengah, Indonesia

2Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia, PPS Universitas Palangka Raya, Indonesia

References

Adam, Budiasih, dan Sukarianingsih. 2013. Perbedaan Hasil Belajar Materi Hidrokarbon Pada Penerapan Model Pembelajaran Learning Cycle 5E Fase danLearning Cycle 5 Fase-Reciprocal Teaching Bagi Siswa Kelas X MAN Malang 1. Universitas Negeri Malang. http://jurnal-online.um.ac.id/data/artikel/artikelA14583542D7A10E0F51D50E6FD25649B.pdf (Online) diakses tanggal 2 November 2017.

Dahar, R.W. 2006. Teori-Teori Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Penerbit Erlangga.

Fajaroh, Fauziatul dan Dasna, I Wayan.2007. Pembelajaran Dengan Model Siklus Belajar (Learning Cycle). Jurusan Kimia FMIPA UM. http://lubisgrafura.wordpress.com/2007/09/20/pembelajaran-dengan-model siklus-belajar-learning-cycle/ (Online) di akses 2 November 2017.

Hapsari, Masykuri dan Yamtimah. 2015. Pengembangan Lembar Kegiatan Siswa (LKS) Kimia SMA/MA Berbasis Learning Cycle 5E Pada Materi Laju Reaksi. (http://jurnal.fkip.uns.ac.id/index.php/sains). Jurnal Inkuiri, Vol. 4. diakses tanggal 8 April 2017.

Lailly, dan Wisudawati. 2015. Analisis Soal Tipe Higher Order Thinking Skill (HOTS) Dalam soal UN Kimia SMA Rayon B Tahun 2012/2013. Jurnal Kaunia Vol XI (Online). Diakses tanggal 23 April 2017.

Nugroho, Dasna dan Rahayu. 2016. Pengaruh Learning Cycle 5E-Problem Posing terhadap Hasil Belajar dan Kemampuan Berfikir Tingkat Tinggi Siswa dengan Kemampuan awal Berbeda pada Materi Kelarutan dan Hasil Kali Kelarutan. Prosiding Seminar Pendidikan IPA Pascasarja UM, Vol 1 (Online). Diakses tanggal 23 April 2017.

Oktariana, Winda. 2015. Pemahaman Siswa Kelas X SMA Negeri 2 Kahayan Tengah Pada Konsep Tata Nama Senyawa Anorganik sederhana Menggunakan LKS-Induktif Tipe Analogi Tahun Ajaran 2014/2015 (Proposal Tesis). Tidak diterbitkan: Universitas Palangkaraya.

Pipil,F., Lukum dan Ailo. 2013. Penerapan Model Learning Cycle dengan Menggunakan Peta Konsep dapat Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Materi Tata Nama Senyawa dan Persamaan Reaksi di Kelas X-5 SMA Negeri 1 Tapa. Universitas Negeri Gorontalo. http://docplayer.info/46107006-Kata-kunci-hasil-belajar-siswa-tata-nama-senyawa-dan-persamaan-reaksi-siklus-belajar-peta-konsep.html diakses tanggal 3 November 2017.

Sulistyowati, Suyatno dan Poedjiastoeti.2014. Pembelajaran Kimia Dengan Model Learning Cycle 5E Untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep dan Keterampilan Berpikir Kritis Siswa SMK Pada Pokok Bahasan Termokimia. Prosiding Seminar Nasional Kimia, ISBN: 978-602-0951-00-3 (Online). Diakses tanggal 12 Mei 2017.

Suyono dan Hariyanto. 2011. Belajar dan Pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya Offset.

Published
2017-12-31
How to Cite
[1]
Evina, A. 2017. Penggunaan LKS Berbasis Learning Cycle-5e Pada Pembelajaran Tata Nama Senyawa Anorganik. Jurnal Ilmiah Kanderang Tingang. 8, 2 (Dec. 2017), 116-129. DOI:https://doi.org/10.37304/jikt.v8i2.64.